11 Cara Membangun Team yang Solid dalam Dunia Kerja

Dalam bekerja, terutama bekerja dalam tim, pasti akan muncul beberapa perselisihan atau konflik. Baik dalam masalah menyelesaikan persoalan atau pun karena ketidakcocokkan dalam tim. Namun hal tersebut tidak akan meruntuhkan kerja jika tim tersebut adalah tim yang solid. Lalu, seperti apa ya cara membangun tim yang solid itu? Simak ulasan berikut ini.

Cara Membangun Team yang Solid

cara membangun team yang solid

Tim yang solid adalah tim yang yang akan terus berjalan apapun hambatannya. Adanya tim yang solid, akan membuat perusahaan ataupun pekerjaan berkembang maju dan mendapat kesuksesan. Untuk menyelesaikan pekerjaan besar, maka diperlukan kerja tim.

Namun, kerja tim saja tidak cukup jika tidak ada rasa kekompakkan untuk mencapai tujuan. Berikut ini cara yang bisa kamu lakukan untuk membangun tim yang solid.

1. Memiliki Tujuan dan Visi yang Sama

menentukan visi dan misi perusahaan yang jelas

Sebelum membentuk tim, tentu akan dibuat yang namanya tujuan kerja. Apa yang harus diperoleh dan apa yang harus dicapai dengan terbentuknya tim kerja. Dengan adanya tujuan kerja, akan memotivasi anggota tim untuk berkolaborasi dalam mencapai tujuan tersebut. Dengan catatan, setiap anggota harus mengerti peran dan tujuan dari kerja tim agar kerja sama dapat terjalin dengan baik.

Selain itu, pastikan juga jika semua anggota memiliki visi dan misi yang sama. Jika pemimpin dan semua anggotanya memiliki visi dan misi yang sama, hal tersebut akan memudahkan tim dalam meraih tujuan kerja. Jika memiliki ketidaksamaan visi, justru akan menimbulkan perselisihan yang akan menghambat proses pencapaian tujuan kerja tim.

2. Memiliki Komitmen

Tanyakan tentang komitmen apa saja yang anggotamu berikan untuk tetap berada pada perusahaan ini.

Komitmen memang sangat dibutuhkan dalam suatu kerja tim. Adanya komitmen ini, akan membuat semua orang memiliki rasa semangat untuk mencapai tujuan dan target akan cepat tercapai.

Lalu bagaimana jika ada salah satu anggota yang tidak memiliki komitmen? Hal tersebut akan menyebabkan ketidakseimbangan dan menghambat kerja tim. Jadi, perlu untuk dilakukan diskusi pribadi saat ada anggota yang terpuruk atau tertekan.

3. Mengerti Peran Masing-Masing

Setiap anggota harus mengerti dan memahami apa peran dan tanggung jawab masing-masing

Ketika membentuk suatu tim, tentu akan ada pembagian anggota yang dilanjutkan dengan pembagian tugas dan tanggung jawab masing-masing. Setiap anggota harus mengerti dan memahami apa peran dan tanggung jawab masing-masing agar bisa bersama sama menyelesaikan target kerja. Jika semua anggota sudah memahami perannya, tentu kerja tim akan berjalan dengan baik.

4. Memiliki Rasa Saling Menghormati

Untuk membangun tim yang solid solusinya adalah harus ada keakraban di dalam organisasi sehingga sikap saling menghormati antar anggota sangat dibutuhkan

Biasanya dalam ruang diskusi yaitu ketika mengemukakan pendapat, akan muncul konflik atau perselisihan karena perbedaan pendapat. Namun hal tersebut harus dijadikan hal positif untuk mengumpulkan ide-ide baru dan mengambil solusi jalan tengah dari semua pendapat.

Untuk itu, perlu adanya rasa saling menghormati agar kekompakkan selalu terjaga walau ada perbedaan pandangan/ pendapat.

Perlu diingat, jika semua orang memiliki hak untuk mengutarakan pendapatnya. Semua anggota perlu menghormati setiap pendapat yang dikemukakan walau tidak sependapat. Jangan sampai ada konflik kerja, karena hal tersebut akan membuat hubungan tim yang renggang. Di situlah, peran pemimpin sangat diperlukan untuk menampung pendapat dan mencari jalan tengah bersama.

5. Miliki Komunikasi yang Baik

Komunikasi adalah hal yang penting, apalagi jika dalam suatu tim kerja. Menjalin komunikasi adalah cara membentuk tim kerja yang efektif

Komunikasi adalah hal yang penting, apalagi jika dalam suatu tim kerja. Menjalin komunikasi adalah cara membentuk tim kerja yang efektif, karena komunikasi yang baik menandakan baiknya hubungan antar sesama anggota tim. Ketika komunikasi sudah terjalin, maka hal tersebut akan mendorong kekompakan tim.

Kamu bisa melakukan kegiatan bersama secara rutin di luar jam kerja untuk menguatkan komunikasi antar anggota. Seperti makan bersama atau camping sehingga komunikasi lancar dan muncullah kekompakkan tim.

6. Memiliki Rasa Saling Percaya

Cara membentuk tim kerja yang efektif adalah menumbuhkan sikap saling memiliki dan saling percaya

Setiap anggota harus berlaku jujur untuk membentuk rasa saling percaya. Rasa saling percaya itulah, yang akan mengurangi bahkan menghindarkan dari yang namanya konflik atau perselisihan.

Rasa saling percaya, menjadi tanda jika tugas maupun tanggung jawab masing masing orang dapat dijalankan dengan baik tanpa ada rasa kekhawatiran. Hal itulah yang akan menjaga kekompakan dan terhindar dari perselisihan.

7. Memberi Penghargaan dan Evaluasi kerja

Menerapkan sistem reward setelah mengetahui kinerja setiap anggota memang sangat penting.

Evaluasi atau penilaian adalah hal yang perlu dalam suatu pekerjaan. Dengan adanya evaluasi, maka setiap orang akan tahu mana letak kesalahan yang harus diperbaiki dan mana pencapaian yang telah didapat. Hal tersebut bisa menjadi motivasi team solid untuk bergerak maju bersama.

Penghargaan juga perlu diberikan kepada tim yang terbaik agar membuat kompetisi sehat antar tim yang baik untuk menimbulkan rasa kompak agar tujuan kerja tercapai. Penghargaan tersebut bisa juga menjadi motivasi tersendiri untuk saling bekerja sama mencapai tujuan kerja.

8. Adanya Pemimpin yang Baik

Pemimpin berfungsi sebagai pengatur sekaligus pemberi stimulasi positif bagi kinerja tim. Pemimpin yang baik, akan membentuk anggota yang baik pula

Pemimpin berfungsi sebagai pengatur sekaligus pemberi stimulasi positif bagi kinerja tim. Pemimpin yang baik, akan membentuk anggota yang baik pula. Tidak semua kerja tim membutuhkan pemimpin, namun akan lebih baik jika mengambil satu orang sebagai pemimpin yang dapat menjaga kekompakan. Dengan adanya pemimpin yang bijak, akan menjaga kekompakan dan kekuatan tim.

9. Melakukan Kolaborasi

Kolaborasi sangat baik untuk menciptakan kekompakan tim

Kolaborasi sangat baik untuk menciptakan kekompakan tim. Kolaborasi bisa dilakukan dengan sharing kemampuan untuk menyelesaikan tugas masing masing. Berusaha menyelesaikan tugas agar semua selesai tepat waktu dan tujuan tercapai akan mendorong kolaborasi dan kekompakan dalam tim.

10. Membentuk Hubungan dalam Anggota Tim

Hubungan yang baik antar sesama anggota tim dapat memunculkan kekompakan

Hubungan yang baik antar sesama anggota tim dapat memunculkan kekompakan. Untuk itulah, komunikasi sangat penting. Hubungan yang baik bisa terjalin jika komunikasi juga baik.

Dengan berkomunikasi, masing-masing anggota bisa tahu mana kelebihan dan kekurangan masing masing dan dapat saling menghormati. Jika hubungan antar anggota baik, maka semua pekerjaan dapat dilakukan dan diselesaikan bersama.

11. Adanya Kompetensi

Semua anggota memiliki kompetensi yang berbeda-beda. Agar tim memiliki kekuatan besar untuk menyelesaikan pekerjaan

Semua anggota memiliki kompetensi yang berbeda-beda. Agar tim memiliki kekuatan besar untuk menyelesaikan pekerjaan, maka dibutuhkan kemampuan khusus dari masing masing anggota tim.

Kolaborasi akan berjalan baik jika semua orang bekerja secara bersama. Jika memang ada anggota yang masih kurang berkembang, maka diperlukan training untuk mengembangkan kompetensi anggota tersebut.

Memang tidaklah mudah bekerja dalam tim. Adanya perbedaan karakter, kompetensi dan latar belakang terkadang menimbulkan sedikit masalah dalam tim. Namun hal tersebut jangan sampai menjadi masalah besar yang menghambat pekerjaan. Oleh karena itu, dibutuhkan yang cara membangun tim kerja yang baik untuk menutupi kekurangan kekurangan tersebut.

Selain adanya kesamaan visi, rasa percaya dan saling menghargai akan membuat tim menjadi solid dan kuat. Tim yang solid adalah tim yang akan bertahan dan terus bergerak maju. Untuk itu, komitmen sangat dibutuhkan untuk mengetahui seberapa kuat tim akan bertahan dengan banyaknya hambatan. Semua itu dapat dilakukan secara perlahan agar tim yang solid bisa terbentuk sempurna.

Ada banyak sekali hal hal penting dalam dunia kerja yang harus kamu ketahui, termasuk bagaimana cara membangun tim kerja yang solid. Karena kebanyakan pekerjaan, biasanya dilakukan bersama sama untuk hasil yang lebih baik. Jangan lupa untuk membagikan artikel ini di medsosmu, agar semua orang tahu pentingnya belajar tentang dunia kerja. Semoga sukses selalu.

Baca juga:

Leave a Reply